Sejarah Kecil – “Petitie Histoire”
Keterbatasan waktu, lebih tepatnya sedikit malas, karena suka teralihkan oleh aktifitas lain, tapi akhirnya selesai juga membaca 1 buku ini, Sejarah Kecil – Petitie Histoire Indonesia ( Rosihan Anwar ).
Banyak cerita sejarah menarik dalam buku ini, walau alur ceritanya dibuat maju mundur yang terkadang membuat saya bingung sendiri, baru saja saya membaca sejarah di tahun 1960-an misalnya, pada halaman lain ternyata cerita dibawa mundur kembali ke tahun 1940-an.
Sepenggal fragmen unik di penghujung buku ini membuat saya ketawa terpingkal-pingkal :
Dalam film pada April 2001 yang ditayangkan oleh televisi Australian Broadcasting Corporation dengan sutradaranya Curtis Levy dan editornya Stewart Young, sebuah adegan dimana pemeran utamanya, Gus Dur, sedang duduk sembari menyisir rambutnya dan berkomentar :
Presiden pertama gila wanita, Presiden kedua gila harta, Presiden ketiga betul-betul gila, Presiden keempat bikin tiap orang jadi gila”.
Bagaimanapun juga, walau begitu membosankan, tapi tidak ada salahnya membaca sejarah, karena ini akan mengingatkan kita semua, mungkinkah kita duduk manis sembari menikmati sarapan pagi jika mereka-mereka, para pejuang yang telah gugur tidak memperjuangkan negeri tercinta Indonesia kita ini?
L’audace, l’audace, toujours l’audace
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!